Pemuda Wilayah Jayapura-Keerom, Fokus Penginjilan Dan Pemuridan

Utusanindopapua. Com- Rapat tertinggi Komisi Pemuda Wilayah Jayapura Keerom digelar di Kantor BPP-PGBP Wahno Kota Raja pada Sabtu, (17/4/2021)

Ketua terpilih Teranus Kogoya Mengatakan, dalam kepeminpinan kedepan akan utamakan Memuridkan dan penginjilan karena itu merupakan amanah agung Yesus Kristus untuk selamatkan umat manusia sehingga Pemuda Baptis Jayapura keerom kedepan akan fokus pada Penginjilan, selamatkan yang belum diselamatkan dan membentuk karakter memiliki karakter seperti Yesus, katanya kepada media.

Lanjutnya, pemuda Baptis harus Bangkit melayani bekerja untuk mempersiapkan generasi baptis yang berkarakter Kristus,
“pemuda baptis bangkit keluar dari sona nyaman melayani dan bekerja tanpa bersungut-sungut untuk kebangkitan pemuda baptis yang berkarakter kristus”Jelasnya.

Lebih lanjut ia menyampaikan, ada beberapa kegiatan yang akan kita lakukan sesuai visi misi saya yaitu Transformasi Doa, Ibadah, dan Pengembagan Minat dan Bakat” kata dia.

Ia juga, menyampaikan banyak terimaksih kepada panitia Rapat tertinggi dan pengurus Demisioner sudah bekerja dengan baik.

” dari tahap ke tahap, dari awal hingga akhir kami sangat memuaskan dengan hasil kerja panitia” ucap ketua terpilih itu.

Ketua Komisi Pemuda Wilayah Jayapura keerom Demisioner Menyampaikan terimaksih Kepada Panitia karena ada beberapa tahap yang dilakukan menuju Rapat Tertinggi.

” Ada beberapa tahap yang dilakukan yaitu, distribusi Formulir bakal calon, verifikasi calon, pemaparan visi misi dan masuk pada kegiatan inti”,ujarnya.

Pemuda Baptis Di kota jayapura dan Keerom menjadi baromerer untuk PGBP dan seluruh pemuda di tanah papua.

Ia berharap, pengurus yang terpilih segerah dalam waktu dekat melengkapi kepengurusan dan pengurus Demisioner sisa waktu empat bulan kedepan akan selengarakan kegiatan KKR untuk memberikan semagat membakar api Roh kepada pengurus baru.

Selain itu juga, Kulok menyampaikan pemuda siap sukseskan Kongferensi wilayah Jayapura Keerom kedepan kerena komisi pemuda terpilih akan dilantik secara bersama -sama. Jelas kulok

Ketua Panitia Fedtu Yigibalon menyampaikan rasa syukur dan terimaksih kepada semua yang ikut terlibah untuk sukseskan kegiatan Rapat tertinggi komisi pemuda Wilayah ini.

Selain itu Fedtu juga berharap pengurus terpilih dalam melengkapi pengurus baru melihat kami panitia yang bekerja keras. Ujar (AW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *