Kerja Sama Dengan Kodim 1701/Jyp, Pemda Keerom Akan Bangun Beberapa Fasilitas Publik Di Towe

Papua.Utusanindo.Com.KEEROM,-Bupati Keerom, Piter Gusbager, S.Hut.MUP yang diwakili oleh Wabup Keerom, Drs. Wahfir Kosasih, SH.MH.M.Si dan sekda Keerom, Trisiswanda indra N, S.Pt melakukan penandatangan surat perjanjian kerja sama (SPKS) antara pemda Keerom da Kodim 1701/Jayapura dalam rangka akselerasi pembangunan di distrik Towe, kegiatan dilakukan diruang rapat sekda pada Rabu (30/8/23) siang.

Pada kesempatan itu Wabup Keerom menuturkan kerja sama yang dilakukan antara pemda keerom dan Kodim 1701/Jayapura bukanlah kali pertama, untuk tahun 2023 ini pembangunan dilakukan di distrik Towe.

Ia menambahkan dari kerja sama ini, harapannya masyarakat bisa langsung merasakan manfaat dari kehadiran pemerintah.

Sementara itu, Komandan Kodim 1701/Jayapura Hendry Widodo mengatakan kegiatan Karya Bhakti TNI 2023 yang dimaksudkan dalam SPKS tersebut untuk menunjang percepatan pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Untuk target waktu pengerjaan, ia menjelaskan bahwa berusaha secepatnya diselesaikan dengan tidak mengabaikan kualitas agar masyarakat benar-benar bisa merasakan manfaatnya.

Tagline Towe cerdas, Towe beriman, Towe sejahtera, Towe terang, dalam SPKS itu dirincikan fasilitas yang akan dikerjakan.
Dimulai dari pembangunan ruang kelas sekolah dasar, rumah ibadah, pemasangan PLTS untuk 100 unit penerangan perumahan dan 30 unit penerangan jalan umum.(nic)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *