Dalam Rangka HUT RI Ke 76 Tahun, Wabub Keerom Lakukan Penanaman Pohon Bersama Karang Taruna

Papua.Utusanindo.com.KEEROM,-Dalam rangka menjelang HUT RI ke 76 tahun, Karang Taruna bersama OKP Kabupaten Keerom mengadakan bakti sosial penanaman pohon di kampung Asyaman Distrik Arso.

Dalam kesempatan tersebut, mewakili Bupati Keerom, Wakil Bupati Keerom, Drs.Wagfir Kosasih, SH, M.Si menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Karang Taruna kabupaten Keerom tersebut.

 

Wakil Bupati juga turut ambil bagian dalam penanaman pohon di pinggir jalan besama OKP yang hadir dalam acara itu.

Di sela kegiatan, Wagfir Kosasih mengapresiasi kegiatan karang taruna yang turut dalam menyongsong dan memeriahkan HUT RI Ke 76 tahun.

Kepada wartawan ia mengatakan, bahwa ini adalah momen penting untuk kita semua dalam merajut kebersamaan, kesatuan dan persatuan di Kabupaten Keerom.

Tambahnya lagi, moment pemanaman pohon tersebut juga mengingatkan kita akan hutan yang ada di kabupaten keerom menjadi tanggungjawab bersama untuk dijaga dan dilestarikan.

” Kita punya PR yang besar bukan hanya soal jalan tetapi soal pelestarian hutan di kabupaten Keerom demi anak dan cucu”, ungkapnya.

Dalam momen HUT RI ke 76 tahun ini mari kita tingkatkan bersama bahwa kita tidak ada pemikiran-pemikiran lain tetapi kita isi kemerdekaan ini dengan hal-hal positif.

Sementara itu, Ketua karang Taruna, Yulianus C. Onggan mengungkapkan dalam rangka HUT RI ke 76 tahun ini karang taruna bersama OKP dan pemda Keerom mengadakan penanaman pohon guna menjaga keindahan lingkungan dan terciptanya lingkungan yang sehat.

Sebagai organisasi sosial kemasyarakatan, karang taruna tentu mendukung visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Keerom, tambah Yulianus.(Nicko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *