DAK: Pilihlah Pemimpin Yang Baik Di Tanggal 9 Desember

Papua.utusanindo.com. Keerom,- Ketua Dewan Adat Keerom ( DAK ), Servo Tuamis menghimbau Kepada Seluruh masyarakat Keerom agar di tanggal 9 Desember 2020 masyarakat dapat memilih pemimpin yang baik, dan mampu membangun Keerom.

Servo Tuamis ketika diwawancarai oleh media pada Rabu ( 3/12/2020 ) bertempat di Arso Grande Hotel, mengatakan bahwa pada tanggal 9 Desember 2020 masyarakat dapat memilih pemimpin yang benar-benar dapat membangun Kabupaten Keerom.

Selain itu, dirinya pun meminta agar masyarakat Keerom bisa menjaga Kantibmas pada pegelaran Pilkada yang sedang berlangsung. Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat Keerom agar tetap bergandeng tangan untuk bisa menjaga kestabilan dan keamanan pada tanggal 9 Desember nanti.

“ kita sama-sama bergandengan tangan, tadinya 3 kandidat dan kita berbeda pandangan tapi pada hari ha tanggal 9 nanti kita pergi dengan hati untuk memilih figure yang terbaik, maka sebagai ketua dewan adat Keerom, saya sekali lagi menghimbau untuk menjaga kestabilan, kerukunan dalam pesta demokrasi”, ungkapnya.

Servo Tuamis juga menghimbau kepada masyarakat Keerom agar bisa mendokumentasikan temuan-temuan money politic pada Pilkada Keerom dengan bukti-bukti misalnya Foto dan Video, agar bisa dilaporkan ke Badan Pengawas Pemilihan Umum ( BAWASLU ).

Servo Tuamis juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap mengikuti protocol kesehatan seperti menggunakan masker, jaga jarak, dan cuci tangan. Tutupnya (N)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *