Wabup Keerom: Pokjanal Sebagai Perpanjangan Tangan Pemerintah

Papua.Utusanindo.Com.KEEROM,-Wakil Bupati Keerom, Drs.Wahfir Kosasih, SH.MH.M.Si., tutp kegiatan kordinasi kelompok kerja operasional posyandu ( pokjanal ) tingkat kabupaten Keerom, yang dilaksanakan pada rabu (13/12/23 ) hotel grande arso 2.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Keerom mengatakan bahwa posyandu sebagai wahana pemberdayaan masyarakat yang dibentuk atas kebutuhan masyarakat, dikelola oleh masyarakat, berasal dari masyarakat.

Posyandu sejatinya diakui oleh pemerintah mulai dari orba sampai saat ini sebagai ujung tombak yang mengantarkan masyarakat sehat dan tidaknya.

” Berapa anak yang sudah tertolong, berapa banyak ibu hamil yang bisa dibantu melalui posyandu”, ujarnya.

Sejalan dengan itu dalam rangka meningkatkan kordinasi, pembinaan, evaluasi dan pembinaan yang berkaitan dengan fungsiĀ  kinerja posyandu maka perlu dibentuk Pokjanal.

Kami berharap pembentukan pokjanal ini betul-betul sebagai pengawas dan perpanjangan tangan dari pemerintah untuk menjadi garda terdepan, karena masyarakat menunggu pelayanan posyandu.(nic)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *