Papua.Utusanindo.Com. KEEROM,- Acara Sertijab Ketua DWP Kabupaten Keerom dari Ketua sebelumnya, Ny. A Wijayanti Waluyo sejati kepada Ny. Ny. Lia Medy T Pasanda disaksikan penasehat DWP, Ny. Angela TH Gusbager dan Ny. Siti Munawaroh Kosasih, pada jumat (9/4/2021) di aulah kantor Bupati Keerom.
Ny. Angela T.H. Gusbager, selaku Penasehat I DWP Kab Keerom, menyampaikan terimakasih kepada pengurus lama yang telah bekerja dengan baik. Tak lupa ia menyampaikan agar pengurus yang baru bisa melanjutkan program-program yang ada serta membuat dan menjalankan program yang belum sempat dilaksanakan.
‘’Untuk ketua baru, saya harapkan bisa merangkul anggota-anggotanya yang adalah anggota ASN mulai dari kabupaten hingga ke kampung-kampung. Karena istri-istri ASN di kampung-kampung juga cukup banyak, buatlah program yang inovatif dan sinergis dengan program pemerintah,’’ujarnya.
Sementara itu Penasehat II DWP, Ny. Siti Munawaroh Kosasih, menyampaikan rasa terimakasih atas kerja dari pengurus lama dan mengucapkan selamat kepada pengurus baru.
‘’Mari kita bersama menggerakkan DWP, kami sebagai penasehat juga akan bersama, juga kepada pengurus lama, saya minta untuk tetap membantu pengurus baru jika dimintai sarannya. ‘’Siapa tahu ada pengalaman yang baik dan bisa diadopsi untuk kebutuhan masa sekarang,’’ujarnya.
Sementara itu, Ketua Dharma Wanita Persatuan yang lama, Ny. A Wijayanti Waluyo menyampaikan terimaksih atas kerjasama dengan semua ibu-ibu anggota DWP Kabupaten keerom selama ini ada untuk organisasi. ‘’Saya juga mengharapkan DWP menjadi semakin maju dan Berjaya kedepannya,’’ujarnya.
Sedangkan Ketua DWP yang baru, Ny. Lia Medy T Pasanda, mengemukakan harapannya agar penasehat dan anggota DWP untuk terus mengingatkan dirinya dalam menjalankan roda organisasi DWP agar tak jauh dari rel rencana pengembangan dan organisasi.
Acara sertijab ditandai dengan penandatangan berita acara sertijab dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dan ditutup dengan sesi foto bersama antara pengurus lama dan pengurus baru.(N)