Papua.Utusanindo.Com.KEEROM,-Kepala Badan Kepegawaian Daerah ( BKD ) Keerom menegaskan daftar nama CPNS 3000 yang di sebarkan oleh oknum aliansi adalah data yang tidak benar atau hoax.
Itu disampaikan langsung Kepala BKD Kabupaten Keerom, Angelo PBL Frank kepada media pada Rabu (02/07/2024), di ruang kerjanya.
Daftar nama-nama afirmasi 3000 yang beredar dan ditempel di kantor Otonom itu merupakan data yang tidak benar.
Ia pun menjelaskan bahwa daftar nama-nama CPNS 1000 yang ada dan telah menerima SK terebut merupakan hasil dari kouta 20.000 Provinsi Papua yang telah di bagi ke kabupaten/kota yang ada.
Kabupaten Keerom mendapatkan kuota 1000 yang sebenarnya 600 tetapi karena perjuangan wakil gubernur saat itu bapak Klementinal sehingga ditambah lagi 400 menjadi 1000 dan SK CPNS 1000 sudah di serahkan.
” jadi yang kita dengar awalnya 1000 dan sekarang 3000 itu hoax, bagi mereka yang ada namanya dalam data tersebut segera melaporkan ke pihak berwajib”, ungkapnya.
Angelo menambahkan, berkaitan dengan penerimaan pegawai di Kabupaten Keerom tentu pemda melalui BKD Keerom akan memberitahukan kepada publik.(nic)