Kapolres Keerom Hadiri Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) – XI Tingkat Kabupaten

Papua.Utusanindo.Com.KEEROM,-Keerom – Dengan Mengusung Tema “Kita Tingkatkan Persatuan Dan Gotong Royong Menuju Keerom Maju Yang Tranformatif, Mandiri, Bermartabat Dan Berkelanjutan”. Kapolres Keerom AKBP Astoto Budi R, S.H.,S.I.K.,M.H menghadiri Giat Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) – XI di Aula Bappelitbangda Jalan Trans Papua, Distrik Arso, Kabupaten Keerom, Rabu (21/05/2025).

Selain Kapolres Keerom, Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Keerom Piter Gusbager, S.HUT., MUP, Ketua DPRD Kab. Keerom Kanisius Kango S. Sos, Ketua Pengadilan Agama Yusuf Bahrudin, S.H.I, Ketua Kementerian Agama Yohanes Nahak S.Ag, MM, Plt. Kepala Bapeda Julito Pereira, Kepala BKD Angelo P. B. L Frank, SE, Direktur RS. Kwaingga dr. Yani Cahyo Susilo, Kabag Kesra Albertina Gusbager S.Pd, Plt. Kepala Dinas Kesehatan dr.Bernadeta Eka soeci M.Kes, Kepala Puskesmas Arso Nelsi lbo Amd, Ketua LPTQ Kab. Keerom Andi Rahman Nonsi, S.P.d.M, Kasat intelkam Polres Keerom AKP Katman, Kasat Binmas Polres Keerom IPTU Budi Wahono, S.H.,M.H.

Dalam kesempatannya Kapolres Keerom menyampaikan bahwa Seleksi Tilawatil Qur’an ini bukan sekadar ajang kompetisi, melainkan wujud nyata komitmen bersama untuk memuliakan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup umat Islam.

“STQ merupakan sarana syiar Islam yang bertujuan mempererat tali silaturahmi, meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an, serta mempersiapkan qari dan qariah terbaik yang akan mengharumkan nama Kabupaten Keerom di tingkat yang lebih tinggi, baik provinsi, nasional, maupun internasional,” ujarnya.

Kapolres juga berharap Kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk membumikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, sehingga tercipta masyarakat yang religius, berakhlak mulia, dan berkontribusi positif bagi pembangunan daerah.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini kedepannya dapat menghasilkan anak – anak Tilawatil maupun Tahfiz Al Qur’an yang terbaik yang nantinya bisa mewakili Kabupaten Keerom di tingkat Nasional,” harapnya.

Dalam hal ini, Kapolres Keerom juga mengatakan bahwa pihaknya akan menempatkan personel pengamanan dalam setiap giatnya, guna memastikan kegiatan tersebut berjalan dengan aman, nyaman dan lancar.(nic)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *