Papua.Utusanindo.Com.KEERO.,-Bupati Keerom, Piter Gusbager, S.Hut.MUP., di dampingi Wakil Bupati Keerom, Drs. Wahfir Kosasih, SH.MH.M.Si., launching Safari Ramadhan Tahun 1445 H/ 2024 M, yang bertempat di Masjid Agung Nurul Huda Arso 2, Distrik Arso.
Hadir juga ketua TP PKK Keerom, Ny.Angela TH Frank Gusbager, ST., Kapolres Keerom, AKBP. Christian Aer, SH.S.IK., MUI Keerom, Ketua DMI Keerom, Kepala Kampung Arso 2, pengurus mesjid dan lainnya.
Dalam kesempatan itu Bupati Keerom mengatakan safari ramadhan merupakan agenda penting, rahmat yang harus dijalankan.
Untuk itu Pemerintah Kabupaten Keerom menyalurkan safari ramadhan tahun 2024 sebesar 2 Miliar, yang tidak hanya disalurkan untuk masjid dan mushollah tetapi juga bantuan bagi anak yatim, janda, pondok pesantren, tokoh agama dengan jumblah yang berfariasi.
Ia berpesan agar Jangan melihat jumblahnya melainkan rasa kebersamaan yang sedang dibangun di bulan ramadhan ini.
” Saya atas nama pemerintah Kabupaten Keerom mengucapkan terima kasih kepada semua pihak tang menjaga keamanan mulai dari Hari Raya Natal (tahun 2023 ) sampai pada Bulan Ramadhan ini “, ujarnya.
Selain itu juga Piter Gusbager berpesan bahwa Kabupaten keerom bukan milik sekelompok orang saja atau golongan tetapi menjadi milik semua umat beragama. Maka setiap umat agama punya kewajiban untuk menjaga kerukunan di kabupaten Keerom.
Usai launching Safari Ramadhan, Bupati Keerom, Wakil Bupati Keerom, Ketua TP PKK Keerom beserta rombongan menyempatkan untuk menyapa para penjual takjil dan memberikan bantuan.(nic)