Bupati Keerom Serahkan SK P3K Bagi 413 Guru Dan Nakes

Papua.Utusanindo.Com.KEEROM,-Bupati Keerom, Piter Gusbager, S.Hut.MUP serahkan SK PPPK Guru dan Nakes Formasi 2023, pada Rabu ( 17/7/24 ), di gedung Pramuka, Arso Swakarsa, Distrik Arso.

Turut mendampingi Bupati Keerom, Plh. Sekda Keerom, Drs. Stenly N Moningka, M. MPd., hadir juga kepala dinas, kepala Distrik dan lainnya.

Sebanyak 413 PPPK ( P3K ) yang menerima SK, yang terdiri dari 169 formasi P3K Guru dan 244 formasih P3K Kesehatan.

” hari ini saya menyerahkan 413 SK P3K Guru dan Nakes formasi tahun 2023 dan penerimaan P3K ini tidak ada pungutan liar”, ungkap Bupati Keerom.

Ia juga mengakui semenjak kepemimpinannya, telah banyak mengangkat anak-anak keerom yang selama ini belum mendapatkan akses pekerjaan.

Tenaga P3K Guru dan Nakes yang baru menerima SK tersebut akan di distribusikan ke seluruh Keerom sehingga 91 kampung benar-benar terlayani.

Ia juga berpesan kepada P3K yang baru menerima SK agar menjadi abdi negara yang benar-benar iklas dan bertanggungjawab karena Keerom membutuhkan mereka dan masa depan Keerom ada di pundak mereka.

Selain itu, Piter Gusbager juga menuturkan  dalam waktu dekat pemda Keerom akan mengumumkan secara resmi penerimaan CPNS tahun 2024 dengan kuota 1000 lebih.(nic)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *